Friday, October 16, 2015

Napak Tilas


Ayah saya sering sekali menceritakan kisah hidup dan perjalanan karirnya dimasa muda.
Banyak sekali pengalaman dan pelajaran berharga yang ia dapat dan ingin dibagikan kepada kami anak dan cucunya.

Dari sekedar menanggapi bak mendengar dongeng kisah perjuangan, perlahan lahan ketertarikan kami meningkat ke level lebih lanjut.  Karena banyak hal yang beliau utarakan satu persatu kami temui dalam perjalanan hidup kami.

Tak puas hanya berbagi tawa dan bercerita, di tahun tahun belakangan ini Ayah bersemangat sekali untuk kembali menapaki tempat tempat nostalgia yang selama ini hanya beliau gambarkan. Kami pun mulai merencanakan perjalanan 'Napak Tilas'. Menyambangi satu persatu lokasi dinas beliau sebagai seorang Perwira Angkatan Darat ABRI.

Napak Tilas berarti menapaki atau menyusuri kembali jalan yang pernah ditempuh seseorang.
Tak hanya untuk mengenang perjalanan serta perjuangannya, namun Napak Tilas memiliki makna lebih dalam yaitu ikut merasakan penderitaannya, mencontoh suri-tauladannya, atau bahkan menghidupkan kembali semangat yang dulu pernah ada.

Tak terkira kebahagiaan kami melihat Papa & Mama tersenyum bahagia dan bangga menunjukkan tempat tempat yang ia lalui. Tak terbayar oleh berapapun biaya, bagaimana kami turut merasakan semangat yang tumbuh kembali dalam dada mereka.

Rasa terima kasih tak terkira pun kami ucapkan pada mereka, yang dapat memberikan tauladan kepada kami untuk senantiasa menularkan semangat pada anak cucu kami kelak.

I love you Mom & Dad.




Batalyon Zipur Kepanjen, Malang Jawa Timur
Markas Batalyon yang dulu adalah Kompi disaat beliau menjadi Danki



 Balikpapan. Lokasi rumah yang telah menjadi Taman
 
 
Palembang. Karir beliau sebagai Pangdam II Sriwijaya


 Rumah Dinas Danrem Wirabraja Bukittinggi

 
 Danau Singkarak & Maninjau, tempat rekreasi favorit masa kecil
 
 
Berbagi suka, duka, cerita, dan semangat kepada generasi berikutnya 







No comments:

Post a Comment